PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KOMITMEN ORGANISASIONAL PADA PEGAWAI LAPAS NARKOTIKA KELAS IIA TANJUNGPINANG

Authors

  • Iqval Brian Hanafi Politeknik Ilmu Pemasyarakatan
  • Denny Nazaria Rifani

DOI:

https://doi.org/10.35908/jeg.v7i1.2395

Abstract

Komitmen organisasional adalah keterikatan anggota terhadap organisasi dengan harapan mampu menjadi bagian organisasi secara tetap. Adanya komitmen organisasional menimbulkan kelekatan anggota secara emosional dan intelektual sebagai perantara anggota dengan organisasi. Peran budaya organisasi adalah menciptakaan karakteristik anggota dalam berperilaku dan bertindak dan dapat dijadikan patokan bagi anggota dalam beperilaku, berpikir, hingga mengambil sebuah keputusan yang menyangkut kepentingan organisasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi terhadap komitmen organisasi di LP Narkoba kelas IIA Tanjung Pinang. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan mengumpulkan data melalui penyebaran kuesioner kepada 76 responden yang merupakan seluruh pegawai Lapas Narkotika Kelas IIA Tanjungpinang. Terdapat 26 butir pernyataan yang berkaitan dengan variabel yang diteliti. Proses analisis data dilakukan dengan teknik analisis deskriptif melalui uji linier sederhana, uji normalitas, uji signifikansi, dan uji determinasi dengan bantuan aplikasi IBM SPSS 25. Hasil yang diperoleh adalah besar pengaruh yang diberikan variabel budaya organisasi terhadap variabel komitmen organisasional secara persentase yaitu 59,7% dari nilai R Square sebesar 0,597. Untuk hasil perhitungan uji signifkansi diperoleh hasil yaitu 10,480 > 1,993 yang berarti t hitung > t tabel yang kemudian dapat diartikan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima dan adanya pengaruh bersifat positif yang diberikan dari variabel X terhadap variabel Y. kesimpulannya adalah bahwa terdapat pengaruh yang bersifat positif dan signifikan dari budaya organisasi terhadap komitmen organisasional di Lapas Narkotika Kelas IIA Tanjungpinang . 

References

:1, L. G. (2019). MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA Eri Susan 1. Jurnal Manajemen Pendidikan, 9(2), 952–962.

Ayu, I. G., Ratna, K., Bagus, I., & Surya, K. (2017). Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Komitmen Organisasional Dan Organizational Silence Pada Pt. Pln (Persero) Rayon Denpasar. E-Jurnal Manajemen, 6(1), 289–316.

Dunakhri, S. (2018). Uji Reliabilitas dan Normalitas Instrumen Kajian Literasi Keuangan. Prosding Seminar Nasional Lembaga Penelitian Universitas Negeri Makassar, 249–252.

Fahmeyzan, D., Soraya, S., & Etmy, D. (2018). Uji Normalitas Data Omzet Bulanan Pelaku Ekonomi Mikro Desa Senggigi dengan Menggunakan Skewness dan Kurtosi. Jurnal VARIAN, 2(1), 31–36. https://doi.org/10.30812/varian.v2i1.331

Hairi, M. R. Al. (2021). Budaya Organisasi dan Dampaknya terhadap Lembaga Pendidikan. Adiba: Journal of Education, 1(1), 79–87.

Isni Alvina, T., & Djastuti, I. (2018). Analisis Pengaruh Lingkungan Kerja dan Budaya Organisasi Terhadap Komitmen Organisasional Dengan Kepuasan Kerja sebagai Variabel Intervening. Diponegoro Journal of Management, 7(4), 1–14. http://ejournal-s1.undip.ac.id/index.php/dbr

Kinde, Z., & Kaur, N. (2018). The Effect of Organizational Culture on Organizational Commitment in Public Hospitals in Ethiopia. International Journal of Technical Research & Science, 3(1). https://doi.org/10.30780/ijtrs.v3.i1.2018.021

Muis, M. R., Jufrizen, J., & Fahmi, M. (2018). Pengaruh Budaya Organisasi Dan Komitmen Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan. Jesya (Jurnal Ekonomi & Ekonomi Syariah), 1(1), 9–25. https://doi.org/10.36778/jesya.v1i1.7

Nikpour, A. (2017). The impact of organizational culture on organizational performance: The mediating role of employee’s organizational commitment. International Journal of Organizational Leadership, 6(1), 65–72. https://doi.org/10.33844/ijol.2017.60432

Putri, F. If. (2014). Hubungan motivasi kerja dengan komitmen kerja karyawan di balai pendidikan dan pelatihan sosial. Jurnal Administrasi Penidikan, 2(1), 220–232.

Rahmi, M. (2021). KEPEMIMPINAN DALAM BUDAYA ORGANISASI Mariatul. Seminar Nasional Magister Manajemen Pendidikan UNISKA MAB, 1(1), 106–117.

Sari, N., & Amri, A. (2018). Peran sumber daya manusia (SDM) dalam perkembangan perbankan syariah: sebuah analisis kualitas dan kinerja pegawai. Ijtihad : Jurnal Wacana Hukum Islam Dan Kemanusiaan, 18(2), 227. https://doi.org/10.18326/ijtihad.v18i2.227-249

Siti Samsiah, & Anggun Wahyu Winasis. (2020). Pengaruh Budaya Organisasi, Keadilan Organisasi Dan Lingkungan Kerja Terhadap Komitmen Organisasional Karyawan Pt. Siegwerk Indonesia Surabaya. Majalah Ekonomi, 25(2), 35–43. https://doi.org/10.36456/majeko.vol25.no2.a2934

Syarief, A., Maarif, M. S., & Sukmawati, A. (2017). Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Budaya Organisasi Terhadap Komitmen Organisasi dan Perilaku Kewargaan Organisasi. Jurnal Manajemen Dan Organisasi, 8(3), 173–188. https://doi.org/10.29244/jmo.v8i3.22447

Wibawa, I., & Putra, M. (2018). Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Komitmen Organisasional Dimediasi Kepuasan Kerja (Studi Pada Pt. Bening Badung-Bali). E-Jurnal Manajemen Universitas Udayana, 7(6), 255206.

Downloads

Published

2022-09-07

How to Cite

Hanafi, I. B., & Rifani, D. N. (2022). PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KOMITMEN ORGANISASIONAL PADA PEGAWAI LAPAS NARKOTIKA KELAS IIA TANJUNGPINANG. Jurnal Ecoment Global, 7(1). https://doi.org/10.35908/jeg.v7i1.2395