PELATIHAN DESAIN GERABAH DENGAN TEKNIK BATIK BERSAMA GURU DAN MURID DALAM RANGKA REVITALISASI GERABAH TRADISIONAL GALOGANDANG SUMATERA BARAT

Authors

  • Hendra Hendra Institut Seni Indonesia Padangpanjang
  • Desi Trisnawati Institut Seni Indonesia Padangpanjang
  • Armen Nazaruddin Institut Seni Indonesia Padangpanjang

DOI:

https://doi.org/10.36982/jam.v2i2.529

Abstract

Pelatihan di SD dan SMP sekitar Galogandang dilakukan untuk menumbuhkan kebanggaan generasi muda terhadap produk budaya lokal. Apalagi pembuatan gerabah di Galogandang sekarang ini hanya didominasi oleh ibu-ibu yang lanjut usia. Sedangkan belum tampak adanya generasi muda yang berminat melanjutkan dan mengembangkannya. Jika hal ini dibiarkan berlanjut, maka lama kelamaan gerabah di Galogandang bisa tinggal sejarah.

Dibutuhkan suatu usaha untuk menggugah minat generasi muda terhadap gerabah di Galogandang. Salah satunya dengan pelatihan desain gerabah dengan motif batik khas Minangkabau. Kegiatan pelatihan yang tergolong baru untuk wilayah Sumatera Barat ini ditujukan untuk mempopulerkan gerabah tradisional yang dipadukan dengan motif kontemporer yaitu batik khas Minangkabau. Kegiatan ini dinilai efektif untuk mendongkrak popularitas gerabah tradisi dan mempromosikan motif batik khas Minangkabau yang belum banyak dikenal masyarakat. Pelatihan ini mengajarkan bagaimana membuat motif batik khas Minangkabau dengan menggunakan canting batik sehingga produk yang dihasilkan lebih menarik.

Mendekorasi gerabah dengan teknik ini bisa menjadi solusi bagi pengrajin gerabah dalam memasarkan produk gerabahnya yang selama ini dibuat tanpa ada motif hias. Dengan kegiatan ini diharapkan akan bisa mempopulerkan kembali gerabah Galogandang dengan wajah baru yang lebih kreatif. Kedepannya pengrajin juga bisa membuat beragam bentuk desain  baru dari gerabah untuk disesuaikan dengan konsep motif kreasi yang dibuat.

Kata kunci : Gerabah, Desain, Batik Khas Minangkabau

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Hendra Hendra, Institut Seni Indonesia Padangpanjang

Program Studi Seni Kriya Fakultas Seni Rupa dan Desain

Desi Trisnawati, Institut Seni Indonesia Padangpanjang

Program Studi Seni Kriya Fakultas Seni Rupa dan Desain

Armen Nazaruddin, Institut Seni Indonesia Padangpanjang

Program Studi Seni Kriya Fakultas Seni Rupa dan Desain

References

Mulyasa. 2006. Menjadi Guru Profesional. Remaja Rosdakarya.Bandung.

Prawira, N. Ganda & Dharsono. 2003. Pengantar Estetika dalam Desain Seni Rupa. Departemen Pendidikan Nasional. Bandung.

Wulandari, Ari. 2011. BatikNusantara Makna Filosofis Cara Pembuatan Dan Industri Batik. CV Andi Offset. Yogyakarta.

Yosef, Gde TJ. 2011. Filsafat Sebagai Kajian Dasar Dalam Penerapan Motif Batik Klasik.Prabangkara. 14. (17) : 73-81

Downloads

Published

2018-12-10

How to Cite

Hendra, H., Trisnawati, D., & Nazaruddin, A. (2018). PELATIHAN DESAIN GERABAH DENGAN TEKNIK BATIK BERSAMA GURU DAN MURID DALAM RANGKA REVITALISASI GERABAH TRADISIONAL GALOGANDANG SUMATERA BARAT. Jurnal Abdimas Mandiri, 2(2). https://doi.org/10.36982/jam.v2i2.529

Issue

Section

Articles